.png)
RAPAT KOORDINASI SECARA VIRTUAL DALAM RANGKA PENGUATAN SOSIALISASI, PENDIDIKAN PEMILIH DAN PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PILKADA
Sore #TemanPemilih,
Hari ini, Selasa (19/5) KPU Provinsi Kalimantan Selatan menyelenggarakan Rapat Koordinasi secara virtual dalam rangka penguatan sosialisasi, pendidikan pemilih dan partisipasi masyarakat dalam Pilkada.
Hadir Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat KPU RI, I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi sebagai Keynote Speech. Juga Kepala Biro Teknis dan Hupmas KPU RI, Nur Syarifah; Ketua, Anggota dan Sekretaris KPU Provinsi Kalimantan Selatan sebagai narasumber.
Peserta rapat koordinasi diikuti oleh seluruh Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM dan Kepala Subbagian KPU Kabupaten/Kota Se-Kalimantan Selatan.
Berikut dokumentasi foto rapat koordinasi tersebut.
materi Pak Raka_Program-keg-Evaluasi SosdiklihParmas